Sunday, December 8, 2019

Review Kiehl's Midnight Recovery Concentrate

Posted by Kania Safitri at 9:25 AM
Hello Beauties…

Wah gak terasa yah sekarang sudah di bulan Desember biasanya memang di akhir tahun aku juga mulai cek list apa saja yang belum aku lakukan…. Sepertinya banyak hehehe… Tapi tidak menyurutkan semangat aku untuk menyambut tahun depan agar semua hal yang lebih baik bisa terwujud amin… Salah satunya aku harus konsisten merawat kulit karena memang gak bisa dipungkiri ada saja yang bisa buat skip tapi seminimal mungkin aku wajib bersihin muka dan face oil agar kulit aku bisa tetap terjaga.
Well bahas skincare aku lagi seneng banget niy dikasih kesempatan oleh team Clozette Indonesia untuk mereview salah satu produk Kiehl’s, Makin excited nya lagi produk Kiehl’s yang aku dapatkan produk yang memang sudah aku pakai akhir-akhir ini ditambah lagi aku dapat dengan packaging khusus Holiday & Gifting Season dari Kiehl’s yang merupakan hasil kolaborasi dengan Janine Rewell (illustrator dari Helsinki).
Sebagai salah satu brand skincare ternama yang sudah ada sejak 1851, Kiehl's memang selalu hadir dengan produk perawatan kulit berkualitas tinggi. Salah satu produk yang banyak direkomendasikan adalah Kiehl's Midnight Recovery Concentrate, serum wajah yang dikatakan mampu mengembalikan kulit wajah menjadi lebih sehat dan segar.

Kiehl's Midnight Recovery Concentrate adalah produk serum wajah malam yang diformulasikan dengan ekstrak alami, seperti Minyak Esensial Lavender, Evening Primrose Oil dan Squalane. Dari review yang banyak diungkapkan penggunanya, produk ini dapat menunjukkan hasil yang cukup mencengangkan dalam satu malam. Serum wajah ini dikatakan dapat membantu mengisi kembali kulit agar kulit tampak lebih halus dan cerah di pagi hari.
Sebelum mengulas lebih jauh, hal pertama yang  biasanya aku harus perhatikan saat memilih skincare adalah kandungan yang ada di dalamnya. Nah, berikut ini adalah beberapa kandungan utama yang terdapat dalam Kiehl’s Midnight Recovery Concentrate yaitu :
Minyak Esensial Lavender
Minyak Esensial Lavender dikenal karena sifatnya yang menenangkan dan menyegarkan. Dengan aroma mewah dan menenangkan, Minyak Esensial Lavender digunakan untuk merelaksasi indera saat tidur. Selain itu membantu mengurangi flek diwajah sehingga kulit wajah menjadi lebih segar berseri.

Minyak Evening Primrose
Evening Primrose Oil diekstraksi dari biji Evening Primrose. Bahan ini biasa digunakan dalam pengobatan herbal yang bekerja untuk membantu menjaga hidrasi dan elastisitas kulit sehingga menjadikan kulit bercahaya
Squalane
Squalane adalah lipid botani yang berasal dari buah zaitun. Dengan afinitas yang luar biasa pada kulit, Squalane menyerap dengan mudah dan bekerja mengisi kembali kerut di kulit agar tetap lembut, kenyal dan lembab sehingga kulit tetap elastis.

Untuk lebih detailnya, berikut ini kandungan yang terdapat dalam Kiehl’s Midnight Recovery Concentrate yang bisa  ditemukan di bagian belakang kemasannya.
Ingredients: Caprylic/Capric Triglyceride, Dicaprylyl Carbonate, Squalene, Rosa Canina Fruit Oil, Oenothera Biennis Oil/Evening Primrose Oil, Simmondsia Chinensis Oil/Jojoba Seed Oil, Coriandrum Sativum Oil/Coriander Seed Oil, Tocopherol, Lavandula Angustifolia oil/Lavender Oil, Pelargonium Graveolens Flower Oil, Linalool, Rosmarinus Officinalis Leaf Oil/Rosemary Leaf Oil, Citronellol, Geraniol, Lavandula Hybrida Oil, Cucumis Sativus Extract/Cucumber Fruit Extract, Curcuma Longa Extract/Turmeric Root Extract, Limonene, Citral, Sclareolide, Rosa Spp/Rose Flower Oil, Jasminum Officinale Extract/Jasmine Extract, Helianthus Annuus Seed Oil/Sunflower Seed Oil
Walaupun kandungan Kiehl’s Midnight Recovery Concentrate terbuat dari berbagai macam minyak, MRC ini tidak akan membuat kulit jadi berminyak. Malah, MRC cenderung melembabkan kulit. Kalau dilihat dari manfaat setiap kandungannya satu per satu, Midnight Recovery Concentrate ini tujuannya adalah untuk memperbaiki kulit kita pada malam hari agar kulit wajah sehat tanpa flek, lembut dan bercahaya. Dan, satu hal yang membuat Midnight Recovery Concentrate ini spesial adalah paraben free, yaitu bebas dari bahan pengawet yang biasa digunakan di produk-produk kecantikan lainnya. Efek buruk yang dihasilkan dari paraben adalah salah satunya kanker kulit. Memang, sih, efeknya tidak langsung terlihat. Tapi, terbayang, kan, bagaimana nasib kita yang setiap hari selalu memakai produk kosmetik? Jadi, kalau baru dilihat dari kandungannya saja sepertinya Kiehl’s Midnight Recovery Concentrate ini cukup menjanjikan, ya.

Dikemas menggunakan botol kaca dengan ukuran 50 ml jadi harus ekstra hati-hati ketika memakainya supaya tidak jatuh dan pecah. Menggunakan aplikator pipet tetes untuk mengeluarkan isinya.
Aromanya seperti bunga-bunga herbal yang membuat rileks dan segar.

Teksturnya seperti minyak bening namun ringan banget deh gak thick gitu seperti face oil lain, jadi setelah wajah dioleskan pun tidak terasa lengket dan terilhat lebih glowing karena efek tekstur oil tadi cuma hebatnya cepat meresap dan ringan  gak bikin jerawat dikulit aku loh!
Kiehl's MRC ini aku gunakan pada PM routine (sesuai namanya) sebagai facial oil yang menggantikan moisturizer. Biasanya aku melalui step cleansing-toner-essence-eye cream dahulu sebelum menggunakan MRC.

Cara Menggunakan Kiehl's Midnight Recovery Concentrate:
Biasanya aku setelah membersihkan kulit di malam hari  after toner aku teteskan MRC pada tangan yang bersih sebanyak 2 - 3 tetes. Tekan dan gosok lembut pada telapak tangan. Usapkan pada seluruh bagian wajah sambil diberi pijatan ringan untuk membantu penyerapan. Dapat dipakai sendiri atau di sebelum pemakaian pelembab. Aku paling suka dengan kandungan lavender oil. It smells so nice and gives a calm effect to me.
Setelah pemakaian pertama, aku langsung merasakan efeknya saat bangun pagi. Kulit terasa lebih kenyal dan lembab. Aneh tapi nyata. Aku sendiri belum pernah merasakan efek instan dari suatu skincare. It takes 1-2 weeks, minimal, to get the effect. Memang awalnya agak khawatir pasti kalau menggunakan skincare yang teksturnya oil tetapi ini tuh beda banget walaupun bentuknya oil tapi terasa ringan, langsung meresap dan tidak lama kemudian wajah tidak terlihat berminyak sama sekali. Semakin rutin aku menggunakan Kiehl's MRC ini kulit terasa lembut dan semakin menghidrasi kulit aku yang sebelumnya ada beberapa area yang super kering.

Manfaat Kiehl's Midnight Recovery Concentrate yang aku rasakan hasil yang instant untuk efek melembabkan kulit, Secara perlahan mengurangi garis-garis halus, melembutkan tekstur kulit dan mencerahkan kulit. Kulit aku terasa lebih halus dan kencang. Tantunya meningkatkan kelembaban kulit untuk membantu menyegarkan kembali  sehingga kulit tampak sehat. Meregenerasi kembali kulit pada malam hari. The power yang aku suka dari Kiehls Midnight Recovery ini kulit aku beneran terasa lembut, kenyal, dan terhidrasi dengan baik.
Harganya IDR 1.100K/50ml (harga dapat berubah sewaktu-waktu). Cukup mahal untuk facial oil sebanyak 50 ml, tapi it's really worth it. Ukuran tersebut cukup bertahan lama untuk pemakaian sehari-hari, ya karena untuk yang size 30ml sebelumnya aku punya sendiri sudah aku pakai lebih dari 3 bulan isinya masih banyak dong masih lebih dari setengah botl hmmm… kayanya ini siy bisa setahun jadi sangat awet kan hehehe….
Well, sekian! apakah kalian juga sudah pernah mencoba Kiehl's Midnight Recovery Concentrate? Let me know and feel free to comment below. Kalau penasaran, kalian bisa datang ke store Kiehl's untuk konsultasi skincare condition sekaligus minta sampel. That's why I love Kiehl's, they are generous in giving sample to its customer. :) Ok, I really hope you enjoy this review.

0 comments:

Post a Comment

 

Beauty Diary Kania Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting