Sunday, October 6, 2019

Event Report Dan Review Produk Rangkaian Curaskin

Posted by Kania Safitri at 9:52 AM
Hello Beauties...

Di postingan kali ini aku mau membahas tentang brand lokal yang belum lama ini hadir di Indonesia. Yup brand ini adalah Curaskin. Senang sekali aku bisa hadir diacara Grand Opening Outlet Curaskin Parkson St Moritz Lippo Mall Jakarta Barat pada hari Minggu, 29 September 2019.

Acara ini dibuka oleh MC Jean Girsang yang menghadirkan Dr. Elia Gunawan, Founder Curaskin. Ternyata foundernya saja seorang dokter cantik yang pasti saat membuat skin care Curaskin sudah memperhatikan banget untuk kesehatan dan keamanan kulit.
Sebelumnya kita kenalan terlebih dahulu ya tentang brand ini. Jadi Curaskin lahir dari rasa frustasi mencari produk bebas di pasaran yang pasti cocok dengan kulit. Oleh sebab itu Visi Curaskin ialah Menghadirkan produk yang berkualitas dan berorientasi pada hasil dengan cara yang menyenangkan”
Oya saat acara grand opening berlangsung semua yang hadir bisa melakukan skin analysis dengan menggunakan teknologi Smart Skin Analysis System, Curaskin memastikan setiap produk yang diterima customer adalah produk yang tepat dan pasti cocok, karena Smart Skin Analysis System menilai 8 komponen kulit dan usia kulit setiap orang secara personalized.
Smart Skin Analysis System ternyata dapat mengetahui kondisi kulit sebagai berikut :
1. Persentase Pori pori (RGB Pore)
2. Persentase Bintik Hitam (RGB Spot)
3. Persentase Kerutan (RGB Wrinkle)
4. Persentase Sel Kulit Mati (RGB Roughness)
5. Persentase Kelenjar Minyak (UV porphryn)
6. Persentase Warna kulit (UV pigmentasi)
7. Persentase Kelembaban kulit (UV moisture)
8. Persentase Kerusakan kulit akibat UV (UV damage)
Hebatnya lagi Curaskin juga memastikan bahwa selain pasti cocok, produknya pun akan memberikan hasil dalam 15 hari. Karena itu dalam acara kali ini diangkatlah tema #kalococokbarubayar dan #resultin15days.

Setiap pengunjung yang ingin mengikuti program #kalococokbarubayar dapat mengisi formulir yang disediakan dan melakukan analisa kulit terlebih dahulu untuk mendapatkan produk yang tepat sesuai jenis kulitnya. Lalu pengunjung dapat membawa pulang produk Curaskin tanpa harus membayar terlebih dahulu, nanti kalau cocok baru bayar.
Produk Curaskin yang paling laris saat ini antara lain :
- Advance Glow Essence step 1 dan step 2
- Advance serum vit C
- Age Reduction Serum
- Sunscreen Gel SPF 30

Acara New Outlet Opening Curaskin ini dihadiri oleh banyak beauty blogger, influencer, dan para beauty enthusiast dari wilayah Jakarta dan sekitarnya. Dan juga dimeriahkan oleh salah seorang youtuber terkenal asal Korea, Han Yoo Ra yang membahas tema “Glowing ala K-Pop”
Di kesempatan inipun Curaskin meluncurkan program andalannya yaitu Trip to Korea with Curaskin untuk 3 orang pemenang dengan 3 kategori:
1. Vlogger
2. Blogger
3. Beauty Enthusiast

Selain itu kita juga dihibur oleh fashion show sambil memperagakan bajunya juga memperkenalkan produk-produk dari Curaskin.
Nah sekarang yuk simak review dari aku tentang beberapa produk Curaskin yang aku dapatkan saat di acara Grand Opening Outlet.
1. Advance Serum Vit. C (Rp. 126.000)
Serum yang mengandung Vit. C dan diperkaya dengan TSP komplek yang mampu memudarkan flek sampai ke akarnya sehingga kulit terlihat segar, cerah dan sehat.
Menekan produksi pigmentasi yang berlebihan dan meningkatkan produksi pigmen terang (eumelanin) sehingga kulit nampak lebih cerah, rata dan bebas pigmentasi

Dikemas menggunakan botol kaca dengan isi 10 ml, bewarna cokelat yang fungsinya melindungi isi didalamnya agar tidak rusak apabila terkena cahaya. Aplikatornya menggunakan botol pipet sehingga dapat menyesuaikan takaran yang ingin digunakan.
Teksturnya berupa cair bening yang ringan dan mudah meresap kedalam kulit jadi setelah mengguankan aku tidak merasa lengket pada kulit.

Cara pemakaian : Ratakan beberapa tetes ke area wajah dan leher pada pagi hari setelah wajah dibersihkan. Untuk hasil yang lebih optimal gunakan bersama Advanced Brightening Cream & sunscreen.
So far setelah menggunakan dalam waktu 1 minggu kulit aku terasa lebih lembabp, halus dan lebih cerah.

2. Advance Age  Reduction Serum (Rp. 78.000)
Serum dengan kandungan argireline dan milk thisthle didalamnya yang mampu mencegah terjadinya kerutan akibat proses glikasi dan kandungan srgireline didalamnya mampu memudarkan dan mencegah kerutan. Serum ini sangat efektif mengembalikan elastisitas kulit sehingga kulit menjadi tampak lebih kencang dan halus.
Produk ini mengklaim dapat memudarkan dan mencegah kerut hanya dalam waktu 15 hari, formula di dalamnya mampu mengembalikan elastisitas kulit sehingga kulit menjadi tampak lebih kencang dan halus.

Dikemas menggunakan botol bening dengan isi 10 ml, dengan aplikator pipet tetes yang tepat sekali untuk mengeluarkan isi sesuai keinginan.
Teksturnya berupa cair bening yang ringan dan mudah meresap kedalam kulit jadi setelah mengguankan aku tidak merasa lengket pada kulit.

Cara pemakaian : Ratakan beberapa tetes ke area wajah dan leher pada pagi dan malam hari setelah wajah dibersihkan. Untuk hasil yang lebih optimal, gunakan secara teratur.
Setelah rutin pemakaian selama kurang lebih 1 minggu beneran loh kulit aku yang cenderung kering ini terasa banget lebih halus karena terbukti saat pemakaian makeup hasilnya tidak crack kan biasanya kalau kulit kering hasil makeup juga susah nempel tapi setelah memakian ini makeup jadi gampang nempel menyatu dengan kulit. Sedangkan untuk efek menghilangkan kerut diwajah aku memang belum terlihat signifikan karena aku belum pakai selama 15 hari jadi aku akan melanjutkan pemakaian agar terlihat hasilnya.

3. Advance Bright Body Lotion (Rp. 96.000)
Body Lotion dengan aroma prfum terkini dengan SPF 30 dengan tekstur yang mudah diserap oleh kulit dengan lembut tanpa terasa lengket sehingga kulit menjadi lebih lembab, cerah, lembut dan membuat kulit tubuh tetap wangi.
Melembabkan, mencerahkan, melembutkan, dan melindungi tubuh dari paparan sinar matahari sepanjang hari.

Dikemas menggunakan botol plastik dengan isi 100ml  bewarna putih dengan tutup flip top yang menjaga isi dalam kemasan tetap bersih dan tidak mudah tumpah.
Teksturnya berup lotion ringan yang halus bewarna nude atau warna kulit terang mudah menyerap  dan terasa ringan saat diaplikasikan dan tidak meninggalkan rasa lengket dikulit.

Wanginya lembut seperti bunga yang membuat aku bisa merasa rileks dan nyaman setelah menggunakannya.

Cara pemakaian : Setelah mandi, aplikasikan produk secukupnya ke seluruh tubuh. Gunakan 10 – 15 menit sebelum terpapar matahari.
Ini dia hasilnya before-after kulit tangan kelihatan banget kan bedanya yang sudah dipakai lebih cerah dan halus.

Hasilnya setelah aku menggunakan Advance Bright Body Lotion sangat amazing banget ternyata beneran loh sekali pakai saja lotion ini langsung membuat kulit terasa lembab, terlihat lebih cerah, sehat dan terasa lembut. Tau sendiri dong kulit tangan aku ini udah dipakai mencuci, masak, beberes dan ngurus dua anak pastilah butuh perawatan ekstrak jadi cocok banget untuk kalian yang super sibuk dan ingin kulit terawat dengan sehat aku rekomendasikan banget menggunakan Advance Bright Body Lotion karena bukan hanya menjaga kelembaban tetapi juga mencerahkan seketika kulit terasa halus dan terlindungi karena sudah ada kandungan UV A & UV B filter yang melindungi kulit dari bahaya sinar matahari.
  
4. Advance Bright Pumpkin Cream Mask (Rp. 150.000)
Cream mask yang mengandung Nano infused oxygen dan ekstrak pumpkin yang kaya akan antioksidan yang efektif untuk mencerahkan dan menyegarkan kulit dalam satu kali aplikasi, dengan partikel nano infused oxygen, kulit akan teroksigenasi hngga lapisan kulit terdalam. Sehingga mampu melindungi kulit dari radikal bebas serta membuat kulit tampak kencang, cerah, kenyal dan awet muda.
Dikemas menggunakan botol pump dengan ukuran 50 ml yang sangat travel friendly.

Teksturnya berupa lotion bening sedikit orange yang saat aku pakai ada sensasi adem seperti air bukan dingin kaya alkohol ya, perlu kalian ketahui skincare yang mengandung alkohol dapat membuat kulit lebih cepat kering dan akibatnya timbul garis-garis halus yang bisa merubah jadi keriput. Gak mau dong kulit kalian jadi cepat tua? aku siy "No" hehehe... jadi roduk Curaskin sudah pasti aman digunakan sehari-hari.
Cara pemakaian : Aplikasikan masker pada wajah yang bersih dengan menghindari area mata dan bibir. Bersihkan masker setelah 5 – 10 menit pemakaian.

Setelah memakai pasker ini lit terasa lebih lembab, bebas kusam, tidak membuat kulit gampang berjerawat, melindungi dari radikal bebas serta membuat kulit tampak kencang, kenyal, dan awet muda.

5. Jeju Face Mist (Rp. 78.000)
Jeju face mist dengan kandungan carbonic acid yang tingi akan mineral dan kaya akan nutrisi dari sparkling mineral water yang diambil dari gunung Sanbang (Jeju) sehingga mampu menjaga kelembapan kulit tanpa terasa berminyak. Membantu menghidrasi serta mengisi kelembapan kulit dari dalam. Memberikan kelembapan serta kesegaran pada kulit secara langsung.
Kemasan botol plastik bewarna putih dengan ukuran 100 ml. dilengkapi berbagai informasi seputar produk Jeju Face Mist. Dilengkapi aplikator semprot atau spray dengan tutup bening. Aplikator semprotnya menurut aku pas banget karena tidak terlalu besar ataupun kecil sehingga bisa menyebar keseluruh rambut saat disemprotkan.

Teksturnya seperti air. Karena seperti air Jeju Face Mist ini mudah menyerap kedalam kulit sehingga tidak meninggalkan rasa lengket.
Cara pemakaian : Semprotkan ke wajah dengan jarak 20~30cm dengan mata tertutup, lalu beri tepukan lembut untuk membantu penyerapan. Dapat digunakan kapan saja saat kulit terasa kering atau sebelum/sesudah menggunakan makeup.
Aku suka sekali dengan Jeju Face Mist karena dapat  menjaga kelembapan kulit tanpa terasa berminyak, membantu menghidrasi serta mengembalikan kelembapan kulit dari dalam. Memberikan kelembapan serta kesegaran pada kulit secara langsung. 

Menurut aku merawat kulit adalah suatu investasi dimasa yang akan datang, semuanya butuh proses dan ketekunan. So... Perawatan kulit dengan Curaskin yakin banget produk yang alami hasilnya bertahap jadi perlu komitment untuk rutin merawat kulit sehari-hari. Hal yang bisa langsung aku rasakan yaitu kulit lebih lembab dan sehat. Namanya perawatan kulit, nggak mungkin efeknya langsung kelihatan dalam waktu seminggu. Mesti telaten seenggaknya sebulan deh, baru kelihatan hasilnya. Well, sejauh ini aku sukaaaaaa banget dengan produk-produknya Curaskin hasilnya terasa bagus. dan so far aku udah jatuh cinta dengan hasilnya.

Produk Curaskin dapat dibeli di Outlet-Outlet berikut ini :
 Centro Galaxy Mall Surabaya
- Parkson St. Moritz Lippo Mall Jakarta barat
- Parkson Center Point Medan - Opening soon
- Centro Paragon Mall Solo - Opening soon
- Centro Grand Metropolitan Bekasi - Opening soon
- Centro Sumarecon Mall Serpong - Opening soon
Selain itu produk Curaskin pun bisa dibeli di marketplace :
- Shopee Star seller : curaskinofficial
- Tokopedia power merchant : curaskinofficial
- Lazada : curaskin
- Bukalapak : curaskinofficial

Untuk informasi update Curaskin dan details programnya, silahkan follow and visit sosial medianya :
Instagram : curaskinofficial
Twitter : curaskinofc
Youtube : curaskin official
Untuk konsultasi, bisa hubungi via Whatsapp : WA1 :081228079124
WA2 :081228079129

Ok, sekian dari aku semoga bermanfaat  dan sampai jumpa di blogpost berikutnya. Jangan lupa follow my Blog, IGFBTwitter dan Youtube.



Thank you and have a nice day :) 
 

0 comments:

Post a Comment

 

Beauty Diary Kania Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting