Monday, February 1, 2016

Review Jafra Royal Olive Body Lotion

Posted by Kania Safitri at 5:44 PM
Hello Beauties...

Selamat datang bulan Februari.... hehehe mumpung lagi semangat nulis awal bulan ni langsung aja yah! Aku suka sekali mencoba berbagai macam jenis lotion yang dapat membuat kulit aku tetap sehat, halus dan lembut. Yah walaupun aku hanya dominan kegiatan sehari-hari hanya dirumah saja tapi ternyata kulit aku juga perlu perawatan karena sebagian besar aku dirumah selalu berada diruang ber AC, sehingga kulit aku gampang kering dan kusam. Nah kali ini aku akan mereview Jafra Royal Olive Body lotion.
Jafra Royal Olive Body Lotion ini berdasarkan informasi kemasan dapat menutrisi kulit dengan kandungan minyak zaitun murni didalamnya yang dapat menenangkan ketegangan urat syaraf dan menjaga kelembaban kulit.

Kemasan Jafra Royal Olive Body Lotion menggunakan botol pump bewarna putih transparant karena dapat terlihat warna dan banyaknya isi lotion didalam botol. Dilengkapi dengan tutup bewarna hijau daun. Dalam kemasan juga terdapat tulisan bewarna hijau yang bertuliskan informasi seputar Body Lotion tersebut dalam English dan sudah dilengkapi dengan bahasa indonesia. Isi dalam kemasan botol sebanyak 250ml sehingga lumayan banyak untuk aku yang suka menggunakan lotion sehari-hari.

Teksturnya berupa lotion bewarna hijau muda yang sangat lembut dan cepat meresap juga tidak lengket.
Wanginya segar seperti aroma bunga-bungaan memang agak strong tetapi lama kelamaan akan menjadi wangi yang lembut dan tahan lama.
Teksturnya ringan (maaf kebanyakan ngeluarinnya karena cukup sedikit saja sudah cukup dioleskan ke tubuh)
Komposisi:
Cara penggunaan juga sama seperti lotion lainnya biasanya aku gunakan pada seluruh tubuh setelah mandi.

Setelah aku menggunakan Jafra Royal Olive Body Lotion ini aku merasakan sensasi kulit aku terasa lebih halus dan lembut serta wanginya memang untuk diawal aku agak kurang suka yang terlalu strong tapi lama kelamaan aku suka banget wanginya berubah jadi soft dan menenangkan mood aku menjadi lebih relaks. Kulit juga jadi lebih terhidrasi terasa lembab dan tidak mudah kering itu dapat dibuktikan ketika aku menggaruk kulit dengan kuku, kulit tidak nampak garis putih yang menandakan kulit kering. Sehingga dalam satu kemasan ini bukan saja melindungi kulit agar tetap halus dan lembut juga membuat pikiran menjadi relaks. Wah klo banget deh untuk aku yang sering berda diruangan ber AC dan merawat anak-anak yang perlu ekstra sabar dan ketelitian jadi lembutnya dapet, relaksnya juga dapet hehehe...

Harga Jafra Royal Olive Body Lotion Rp. 179.000,-
Setelah lotion digunakan terlihat cepat meresap dan kulit terasa halus dan lembab
Overall aku suka dengan lotion ini karena dapat menjaga kelembaban kulit, terasa lebih halus dan lembut juga wanginya yang lama kelamaan membuat aku merasa nyaman dan juga tahan lama.

Terima kasih Jafra atas produknya :)

Thanks for reading and have a nice day!
Kania


0 comments:

Post a Comment

 

Beauty Diary Kania Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting