Tuesday, April 25, 2017

Review PAC Contouring Kit & Event Launching

Posted by Kania Safitri at 3:00 PM
Hello Beauties...

Belum lama ini aku diundang oleh Sociolla untuk Launching The New Contouring Kit From PAC  tepatnya Hari Minggu, 23 April 2017 bertempat di The Forum Mall Kelapa Gading 3 - Jakarta. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian Jakarta Fashion & Food Festival atau JFFF yang setiap tahunnta diadakan di Mall Kelapa Gading. 
Acara ini dibuka oleh dance perfomance lalu dilanjutkan sambutan Mbak Rani sebagai MC dari Martha Tilaar Group. Acara kali ini menghadirkan Profesional MUA Rama Jee dan Beauty Influencer Star Irawan. Mereka melakukan demo makeup menggunakan produk PAC di stage dengan model yang telah disediakan. Yup sesi kali ini adalah PAC Beauty Battle " Contouring vs. Strobbing" with Professional MUA  Rama Jee sebagai tim Strobing dan Beauty Influencer Star Irawan sebagai Tim Contouring.  Hmmm... hasilnya sudah pasti bagus karena mereka sudah jadi makanan sehari-hari kalau urusan maekup hehehe...
Oya bagian yang paling seru pada acara ini adalah ketika kami dibagi menjadi dua tim strobing dan dua tim contouring untuk melakukan makeup sesuai timnya masing-masing. Aku kebagian tim MUA Rama Jee yaitu Strobing makeup. karena waktu yang diberikan hanya 5 menit makanya tim aku saling kerja sama dan si model pasrah mukanya diapain saja hahaha...
Strobing adalah teknik makeup dengan memaksimalkan pemakaian highlighter pada wajah, baik itu highlighter dalam bentuk cream, liquid ataupun powder, tanpa menggunakan lagi shading dan bronzer.

Sedangkan seperti yang kita tahu, teknik yang biasa kita pakai yaitu teknik contouring, adalah teknik makeup dengan menggunakan shading (warna gelap) untuk menyembunyikan atau menutupi bagian wajah yang kurang sempurna, dan highlight (warna terang) untuk lebih menonjolkan bagian wajah, atau dengan kata lain menggunakan shading dan highlight untuk mengoreksi bagian wajah kita agar terlihat lebih menarik. Jadi perbedaannya adalah pada teknik strobing kita hanya menggunakan highlighter saja secara maksimal pada daerah tertentu di wajah kita, sehingga hasilnya akan terlihat glowy, terutama ketika wajah kita terkena cahaya atau sinar.
Dengan kerjasama tim kami dalam waktu yang singkat voila... di model ini tampak lebih glowing dan segar walaupun hasil makeup keroyokan hahaha... 
Sambil mendengarkan 3 lagu yang dibawakan Rendy Pandugo kita juga bisa chit chat bareng Rama Jee dan Star Irawan yang keduanya sangat  humble. Kemudian ada dance performance lagi menandai peluncuran dari PAC Contouring Kit. 
Setelah acara peluncuran maka diumumkanlah dua pemenang salah satunya adalah kelompok aku yeay...


Well setelah pulang dari acara ini aku gak sabar untuk mencoba dan mereview untuk kalian. Yuk dibaca sampai selesai!
Contouring ini berisi 8 warna yang terdiri dari creamy foundation dan blush on, yang diciptakan untuk contour, highlight dan blush. Creamy foundation ini cocok untuk contour dan highlight berat. Sedangkan blush on cocok untuk contour dan highlight ringan. Dapat digunakan untuk segala warna kulit.
PAC Contouring Kit ini dikemas dalam palette bewarna hitam terlihat simple dan elegant. masing-masing warna untuk blush on berukuran 3.5g dan untuk creamy foundation sebanyak 3g. Dalam kemasan dilengkapi leaflets berisikan informasi "The right way to contour for your face shape" jadi bisa banget buat dipraktekin tekhini contor sesuai bentuk wajah kalian.
Teksturnya untuk 4 foundation pastinya creamy yang halus dan lembut dan mudah di blend secara lembut pada kulit. Sedangkan untuk 4 blush berbentuk powder yang halus, lembut serta mudah di blend.

Warnanya seperti yang kalian ketahui yang aku suka dari kosmetik PAC adalah warna-warnanya yang pigmented namun mudah di blend. Sama seperti Contouring Kit ini 8 warnanya pigmented dan mudah dibaurkan. Tekstur Creamy (CF 01, CF 02, CF 03 CF 04) dan tekstur powder (BO 01, BO 02, BO 03, BO 04) 
Tekstur Creamy (CF 01, CF 02, CF 03 CF 04)
Tekstur powder (BO 01, BO 02, BO 03, BO 04) 
Finishing dari 4 creamy foundation PAC Contouring Kit ini matte untuk yang powder blush ada 2 shimmer finish (BO 02 dan BO 03) dan matte finish (BO 01 dan BO 04)

Harga Rp. 396.000
Kesan pertama saya menggunakan PAC Contouring Kit ini mudah di gunakan dan di blend. Dalam satu palette ini bisa untuk semua warna kulit dan semua kebutuhan contour, highlight dan blush on. Walaupun kesan pertama saya ada 1 warna yang menurut saya keputihan ternyata setelah di apply dan dibaurkan bisa di mix dengan warna yang lebih gelap karena mudah di blend atau mungkin pas banget untuk kulit yang terang.

Berikut video tutorial Contouring menggunakan PAC Contouring Kit, bisa langsung di like & subscribe di klik link berikut ini https://www.youtube.com/watch?v=9i6EFUOm6Ng
Well… sekian postingan kali ini semoga bermanfaat khususnya bagi kalian yang sedang mencari contour, highlight dan blush on yang mudah digunakan dan mudah di blend. Thank you so much Sociolla atas undangannya. Sampai jumpa di blogpost aku berikutnya. see you.. Jangan lupa follow my Blog, IGFBTwitter dan Youtube.
Thank's and have a nice day :) 







1 comments:

Nurismaya14 said...

ahhhhhh i want :(((

Post a Comment

 

Beauty Diary Kania Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting